Racikan Umpan Lele Paling Jitu Mudah Tanpa Esen
Salam Mancing LiarRacikan umpan lele tanpa esen sangat mudah di buat dengan menggunakan bahan utama dari umpan hidup atau umpan alami mancing lele. Ada juga dengan bahan - bahan lain yang bisa di jadikan racikan umpan lele yang ampuh untuk segala cuaca. Ikan lele sang predator air yang lebih menyukai umpan hidup dan alami di alam liarnya, tetapi ikan lele yang sudah terbiasa di kolam pemancingan dan sudah biasa di air dengan kadar jenuh tinggi dan airnya berwarna hijau merubah pola hidup asli ikan lele tersebut. Apalagi lumpur di kolam pemancingan yang sudah tercemar oleh berbagai endapan umpan mancing membuat ikan lele tidak nafsu makan. Selain itu dikolam pemancingan sangat banyak sekali makanan setiap harinya, mulai dari umpan yang lepas dari para pemancing da juga ikan kecil dan udang yang hidup di kolam tersebut. tapi tetep sob umpan hidup alami untuk ikan lele tetep bisa digunakan untuk menaklukan lele yang berukuran babon di semua spot mancing, tinggal pintar memilih dan melihat kondisi air di lokasi mancing lele tersebut. Akan tetapi masalah gengsi dan sebagian kolam galatama dan pemancingan harian ikan lele ada yang punya peraturan tidak boleh menggunakan umpan hidup dan harus mengunakan umpan racikan agar sama dan mempunyai kreasi meracik unpan lele yang jitu hasil karyanya.
Banyak sekali racikan umpan lele untuk galatama ataupun mancing ikan lele harian yang bisa dijadikan rekomendasi oleh sobat mancing agar menjadi sang juara saat di kolam. cara membuatnya pun tidak terlalu sulit karena hampir semua bahan yang di gunakan ada di sekitar kita asalkan mau mencari, menangkap, mengolah dan mencobanya dengan mengamati umpan yang di racik setiap di bawa ke spot mancing, apakah aa respor atau tidak dari target. berikut kita kita kupas tuntas dari pengalaman saya dan para master mancing yang bisa dicoba untuk menbuat umpan mancing lele sang juara di lapangan hehehehe.
1. Racikan umpan lele pake yuyu air tawar ( keuyeup = sunda )
Racikan umpan lele dengan yuyu air tawar ini jarang di publikasikan karena umpan racikan ini sangat jitu untuk mancing lele di segala spot mancing seperti galatama, kolam harian maupun mancing liar. Untuk cuaca hujan ataupun panas tetep mantap dan mancing siang maupun malam boleh di buktikan. memang mencari yuyu di daerah perkotaan atau kawasan industri seperti di jababeka cikarang atau daerah dki jakarta dan kota besar lainnya sangat sulit di temukan, tetapi banyak solusi lainnya dengan membeli online atau jalan - jalan di area persawahan terdekat bisa mendapatkan yuyu hidup dan segar.
Selain untuk umpan mancing lele paling jitu, yuyu juga bisa di jadikan umpan hidup alami untuk mancing sidat, mancing ikan baung, mancing lele liar dan mancing ikan predator lainnya. asalkan yuyu yang digunakan berwarna putih dan lembek (yuyu kapur ). Yuyu juga bisa di jadikan racikan bandul pengumpul ikan mujaer dan ikan mas di spot waduk, danau dan kolam liar. nanti kita uraikan cara membuatnya agar bisa membuat bandul sendiri yang bisa memuaskan buat sobat mancing liar, sabar ya sob.
Bahan yang harus disiapkan
- 10 yuyu hidup / segar
- 1/4 kg pakan lele pf - 1000
- Mie instan yang di haluskan untuk tambahan
Cara pembuatan racikan umpan lele dengan yuyu sangat simpel dan mudah, melihat dari bahannya pun sedikit macamnya, langsung aja kita dibuat sob :
- Bersihkan yuyu air tawar dari capit dan kakinya
- Bakar yuyu segar dengan api kecil sampai keluar minyak dari badannya
- Pisahkan tempurung keras dengan bagian yang lembek dan bisa hancur dengan blender
- Tumbuk yuyu yang sudah dibakar sampai halus dan usahakan selagi panas atau hangat agar minyak dari yuyu tidak hilang, bisa juga di blender biar lebih halus dan cepat
- Rendam pakan lele pf - 1000 dengan air panas secukupnya sampai mengembang
- Aduk dan haluskan sampai menjadi adonan terasa rata dan agak keras
- Campurkan yuyu yang sudah dibakar dan di haluskan ke adonan pakan lele pf - 1000 dan diaduk sampai rata
- Umpan siap digunakan apabila bisa di bulatkan dan mudah di pasng di kail sehingga tidak cepat lepas
Tips :
- Untuk membakar yuyu gunakan kayu bakar dan tidak menggunakan minyak atau gas, karena bau sisa pembakaran bisa menghilang kang bau amis pada yuyu
- Apabila adonan terlalu lembek bisa di campurkan mie instan yang sudah di haluskan, bisa juga menggunakan jajanan anak-anak yang bisa di campuran adonan seperti klik, atau yang lainnya
2. Racikan umpan lele pake daging sidat
Membuat racikan umpan lele dengan daging sidat bisa juga digunakan di pemancingan ikan mas atau mancing liar seperti mancing liar di waduk cirata, waduk jatiluhur dan danau liar untuk target ikan mas. sebagian pemancing mencoba umpan racikan ini di galatama dan kolam harian sangat ampuh. Untuk mendapatkan daging sidat segar sekarang sudah banyak di jual ditempat budidaya dan kolektor lainnya. atau di media solial mancing hasil tangkapan sering ada yang nawarin dan bisa dikirim online.
Selain buat umpan mancing, daging sidat masuk kategori ikan paling enak dan paling banyak mengandung vitamin, mineral, dan DHA yang bagus untuk kesehatan dan kecerdasan otak. Demi kepuasan strike lele babon bisa di bagi dua dengan kebutuhan konsumsi.
Bahan - bahan untuk membuat racikan umpan lele yang harus disiapkan :
- Sidat hidup ukuran sedang atau 1/4kg daging sidat segar
- 1/4 kg pakan lele pf - 1000
- 1 butir telur bebek
Cara membuat umpan lele jitu :
- Bersihkan daging sidat dari darah, kotoran dan insang
- Pisahkan daging dan kulit sidat
- Kukus daging sidat sampai setengah matang
- Blender daging sidat sampai halus dan berserat saat daging sidat masih hangat
- Rendam pakan lele pf - 1000 dengan air panas secukupnya sampai mudah di haluskan
- Buat adonan pakan lele pf - 1000 sampai halus dan rata
- Campurkan daging sidat yang sudah diblender dan aduk adonan sampai menjadi keras
- Masukan kuning telor bebek dan aduk sampai rata dan mudah di bulatkan
- Potong kulit sidat dengan ukuran kail memanjang
- Umpan siap bersaing di arena mancing
Tips dan cara menggunakannya :
- Kulit sidat yang di potong kecil memanjang di kaitkan di kail pancing
- Bungkus dan bulatkan cacikan umpan lele dengan daging sidat di pas kail sebesar kacang merah
- Pastikan kulit sidat yang memanjang terurai dan mirip ekor pada umpan untuk menggoda ikan lele babon
- Teknik glosor atau gantung bisa mengunakan umpan racikan ini
3. Racikan umpan lele pake udang kupas
Racikan lele udang kupas memang agak extrime untuk membuatnya, karena udang ini harus di diamkan satu hari lalau di racik seperti umpan lainnya. Udang kupas yang di jual di pasaran ternyata ampuh juga untuk menaklukan ikan lele babon di kolam pemancingan karena bau amis dari udang ini sangat khas dan tajam untuk mengida lele di kolam. ikan lele lebih menyukai umpan amis dibanding umpan wangi kue. mungkin sobat mancing sudah pernah nyoba mancing dengan umpan ini tanpa diracik untuk target berbagai ikan seperti mancing di spot muara gembong. nah untuk mancing ikan lele pun bagus di gunakan secara langsung tanpa di racik terlebih dahulu tapi harus di endapkan beberapa hari agar lebih jitu. umpan racikan untuk mancing ikan lele dengan udang kupas pun tidak kalah ampuh untuk menaklukan lele babon di kolam galatama dan harian. bisa di coba dengan racikan dibawah ini sob.
Bahan yang harus di siapkan :
- 1/4 kg udang kupas
- 1/4 kg pelet babi / pakan lele PF - 1000
- 1/4 sendok teh Vanili
- 1 siung bawang putih
Cara membuat racikan umpan dengan udang kupas :
- Bersihkan udang kupas dari kulit dan bagian lain yang keras
- Cuci sampai bersih dan tiriskan
- Iris tipis 1 siung bawang putih
- Rendam udang kupas selama 10 menit dengan air yang sudah di beri irisan bawang putih
- Blender udang tadi sampai halus
- Sambil menunggu rendam pelet babi atau pakan lele PF - 1000 dengan air panas secukupnya
- Aduk pelet atau pakan lele sampai jadi adonan keras
- Campur udang kupas yang sudah di blender dengan adonan pelet atau pakan lele
- Aduk sampai rata dan tambahkan seperempat sendok teh vanili
- Umpan siap menggoda lele babon hehehehe
Teknik mancing umpan ini lebih efektif dengan cara gantung sekitar 20 cm atau satu jengkal jari orag dewasa dari dasar kolam atau spot mancing yang lainnya. Apabila adonan terlalu lembek campurkan pelet udang agar umpan lebih mantap untuk di pasangkan di kail. Umpan racikan dengan udang kupas ini pun bisa di gunakan untuk mancing ikan bawal di kolam maupun mancing alam liar.
Baca juga : Mancing liar di muara gembong
Membuat umpan ikan mas dari daging belut
4. Racikan umpan lele pake kepala ayam
Umpan racikan dengan bahan kepala ayam sudah banyak di gunakan oleh pemancing galatama dan mancing lele harian. Seperi para pemancing di cikarang kab. bekasi sering menggunakan umpa ini sebagai andalan untuk mancing galata lele. Racikan umpan ini punya sedikit tambahan agar umpan lebih mantap dan joss di tempan mancing untuk mengalahkan lele babon. Sebenarnya bagiab dari kepala ayam yang membuat umpan jitu ada di bagian otak dan kulit. tetapi untuk bagian otak memang harus di dalang tempurung kepala ayam agar amis dan minyak yang dihasilkan saat otak ayam di rebus tidak keluar dan berhamburan.klo misalkan bisa mengumpulkan otak ayam yang banyak lebih baik langsung dengan otaknya yang di buat racikan umpan jitu ikan lele babon.
Ayo kita siapkan bahan yang di butuhkan :
- 3 kepala ayam segar
- 1/4 kg pakan lele pf - 1000
- 4 butir minyak ikan
Cara membuat racikan umpan lele dengan kepala ayam
- Siram kepala ayam dengan air panas dan cabutin bulu yang ada di sekitar kepala
- Bersihkan kepala ayam dari kotoran yang menempel
- Rebus kepala ayam dengan air mendidih kurang lebih 15 menit / sampai empuk
- Setelah empuk tiriskan kepala ayam sampai tidak ada air
- Blender kepala ayam sampai halus dan nacur dengan tulang kepalanya
- Rendam pakan lele pf - 1000 dengan air panas sampai mengembang
- Aduk dan hancurkan sampai menjadi adonan
- Campurkan kepala ayam yang sudah di blender tadi
- Aduk sampai rata dan mudah untuk di bulatkan
- Campurkan 4 butir minyak ikan kedalam adonan yang sudah bisa dipasang di kail
- Umpan jitu mancing lele siap di gunakan
Tips dan cara memakai racikan umpan lele dengan kepala ayam yang jitu :
Untuk membuat umpan lebih jitu banyakin otak ayam apabila ada lebih di rumah hehehe, Kenapa harus pake tambahan minyak ikan untuk umpan ini ? karena umpan dari kepala ayam ini kurang bau amis yang bisa menggoda ikan lele babon. di pemancingan lele di daerah cikarang utara para pemancing lele harian dan galatama menggunakan umpan ini.
Baca juga : Kepala cumi umpan mancing pating paling jitu
Umpan mancing bawal buat sang juara
5. Racikan umpan lele pake usus ayam
Membuat racikan umpan lele dengan usus ayam sangat mudah dan sama saja dengan umpan lainnya. selain di jadikan umpan racikan usus ayang bisa menjadi umpan jitu untuk mancing ikan baung, ikan sembilang, sidat, dan umpan alami mancing lele liar di sungai atau yang lainnya. caranya pun sangat simple, hanya di campur bawang putih dan di diamkan selama dua sampai 3 hari. hati - hati sobat mancing klo alergi bau jangan coba coba buat umpan alami ini, bisa muntah dan mual yang susah hilang hehehe. kembali ke pembuatan umpan racikan ya, untuk racikan umpan ini sangat mudah sekali dan bahannya bisa di beli di pasar terdekat.
Siapkan bahan untuk racikan umpan lele mantap ini :
- 1/4 usus ayam segar
- 1 butir telor bebek
- 1 sendok mentega
- Pakan lele PF - 1000
- Pelet udang secukupnya
- Bersihkan usus ayam dari kotoran ayam
- Kukus usus ayam sampai mateng
- Blender usus ayam sampai halus
- Rendam pakan lele pf - 1000 dengan air panas
- Aduk sampai halus dan jadi adonan keras
- Campurkan usus ayam yang sudah halus ke adonan pelet pf - 1000 sampai rata
- Campurkan kuning telor bebek mentah
- Campurkan 1 sendok mentega agar tidak lengket
- Umpan ini sudah bisa membawa sobat jadi juara di spot mancing hehehe
Tips untuk menggunakan racikan umpan lele dengan usus ayam
Teknik mancing dengan umpan ini bisa dengan glosor atau gantung. apabila umpan terlalu lengket dan kurang padat bisa menambahkan pelet usang secukupnya. Umpan racikan ini bisa di gunakan untuk mancing harian, galatama atau mancing liar.
Baca juga : Umpan alami mancing liar di laut dangkal dan muara
Racikan umpan lele paling jitu mudah tanpa esen ini menggunakan pakan lele pf - 1000, kenapa pf - 1000 ? karena pakan lele ini lebih banyak mengandung protein hewani yang mempuyai bau yang sangat di sukai banyak jenis ikan air tawar. selamat mencoba dan semoga beruntung.
Salam Mancing liar
Demikianlah Artikel
Racikan Umpan Lele Paling Jitu Mudah Tanpa Esen
Sekian dari kami, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. Sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
0 komentar:
Post a Comment