Umpan Ikan Lele Rawa dan Sungai Kecil Pelet Cacing Bakar

4:06 PM by
Umpan Ikan Lele Rawa dan Sungai Kecil Pelet Cacing Bakar - Hallo sahabat Umpan Mancing Mania, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Umpan Ikan Lele Rawa dan Sungai Kecil Pelet Cacing Bakar, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Umpan Mancing, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Baca juga :


Umpan Ikan Lele Rawa dan Sungai Kecil Pelet Cacing Bakar

Umpan Lele Rawa atau Sungai kecil yang paling jitu adalah Cacing Kalung yang di campur Kuning Telor Bebek adapun caranya sangatlah gampang, yaitu cukup memotong-motong seperlunya Cacing Kalung lalu ambil kuning telor bebek dan masukan ke dalam plastik dan campur dengan potongan cacing. Namun ada umpan yang paling jitu lagi untuk ikan lele air rawa atau sungai, dengan mengunakan Pelet Cacing bakar yang harganya 5000an.

Umpan Jitu Ikan Lele Rawa dan Sungai Kecil

Biasanya kebanyakan orang berburu ikan lele di malam hari, karena memang aktifitas ikan ini pada malam hari untuk lokasinya bisa kita pastikan berada di daerah Rawa atau Paritan, sungai-sungai kecil yang agak semak. Akan tetapi perlu di perhatikan, tidak semua Rawa dan sungai kecil ada Lelenya.

Umpan Pelet Cacing Bakar Untuk Lele

Bila Anda ingin mendapatkan sambaran yang cepat dari ikan lele ini, Anda bisa mencoba untuk mengunakan Pelet cacing bau dari umpan jenis ini lebih di sukai oleh ikan lele dan harganya juga sangatlah terjangkau yaitu 5000 rupiah. Untuk cara mengolahnya sangatlah mudah, belilah pelet Cacing Bakar di toko peralatan pancing, kemudian masukan ke dalam plastik dan kasih sedikit air hangat lalu di kepal-kepal mengunakan tangan hingga berbentuk adonan, perhatikan gambar dibawah ini untuk contohnya.

Umpan Lele Pelet Cacing Bakar


Untuk mengunakanya, Anda bisa mengambil sedikit untuk di tarok ke mata kail dan masukan ke air di mana Anda merasa di situ banyak ikan lelenya. Dari pengalaman yang telah saya buktikan, ikan lele sangat cepat untuk menyembar, bahkan tidak sampai 15 menit di dalam air umpan ini sudah mendapat sambaran.

Selain itu, umpan ini juga bisa Anda gunakan di jam-jam sore tepatnya waktu gelap mulai tiba. Jika tempat yang Anda pancing tersebut memang kebanyakan ikan lelenya, jika Anda mulai mancing jam 4 sore hingga jam 7 malam, biasanya ikan lele tetap akan menyambar umpan ini, saya tidak tau jelas mengapa mengunakan pelet Cacing Bakar ini sangatlah di gemari oleh ikan lele, karena awalnya saya hanya mencoba-coba saja untuk mengunakanya dan hingga sekarang umpan Pelet Cacing Bakar ini sangat sering di gunakan oleh banyak para pemancing di daerah saya, nah sekarang giliran Anda untuk mencobanya.

Demikianlah Artikel

Umpan Ikan Lele Rawa dan Sungai Kecil Pelet Cacing Bakar

Sekian dari kami, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. Sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

0 komentar:

Post a Comment